PRAMUKA.ID – Sekretaris Jenderal Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Mayjend TNI (Purn) Bachtiar Utomo, S.IP. M.AP, menerima audiensi Pengurus Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Banten Periode 2021 – 2026. Pertemuan berlangsung di ruang data, lt. 1 gedung Kwarnas, Gambir, Jakarta, Jumat (01/10/2021).

Rombongan Pengurus Kwarda Banten dipimpin oleh Kak Septo Kalnadi, Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Banten yang terpilih secara aklamasi untuk masa bakti 2021-2026 pada Musyawarah Daerah (Musda) ke-5 Gerakan Pramuka Kwarda Banten, Rabu, 7 April 2021 lalu.
Audiensi ini dalam rangka rencana pelantikan Pengurus Majelis Pembimbing Daerah (Mabida), Kwartir Daerah (Kwarda), dan Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) Gerakan Pramuka Banten masa bakti 2021-2026

Hadir dalam audiensi ini, antara lain pengurus Kwarda Banten Kak Abdurrahman, Kak Saeful Ulum, Kak Edi Suhaedi, dan Kak Jatnika, serta staf Kwarnas Kak Agus Rivai dan kak Taufiqurahman.
***
Teks & Foto: HD