PRAMUKA.ID – Biro Kepanduan Dunia Regional Asia-Pasifik secara resmi menunjuk koordinator nasional program Messengers of Peace (MoP) baru bagi Gerakan Pramuka.
Dalam surat pengangkatan yang ditandatangani oleh Ketua Komite Kepanduan Asia-Pasifik Dale B. Corvera dan Direktur Regional J.R. Pangilinan, Kak Pras, sapaan akrab dari Prakoso Permono ditunjuk sebagai koordinator MoP yang baru. Setelah sebelumnya mendapat dukungan Pimpinan Kwartir Nasional dan direkomendasikan oleh Komisi Kerja Sama Luar Negeri Kwartir Nasional untuk mengisi posisi tersebut.
Menggantikan Kak Nauli Fitria Damayanthie, yang menjabat sebagai koordinator nasional pada tahun 2019 hingga tahun 2022, Kak Pras menjadi koordinator MoP Indonesia yang keempat. Setelah sebelumnya dikelola oleh Kak Sri Gusni pada tahun 2012, Kak Venny Indri, dan kemudian Kak Nauli Damayanthie.
Kak Pras saat ini merupakan seorang Pembina Pramuka dan pengurus Pusat Informasi di Kwartir Daerah DKI Jakarta, setelah menyelesaikan masa baktinya sebagai Sekretaris Dewan Kerja Cabang Jakarta Selatan.
Kak Pras yang menamatkan pendidikan formalnya di Universitas Indonesia dalam bidang studi terorisme juga mencapai tingkat Pramuka Garuda pada golongan Penegak, serta menerima Lencana Teladan dari Presiden Republik Indonesia pada tahun 2019.

Program Messengers of Peace merupakan salah satu program inisiasi World Organization of the Scout Movement (WOSM). Program yang diprakarsai pada tahun 2010 ini merupakan program untuk mendorong dan menghimpun peran aktif para Pramuka dalam berkontribusi pada perdamaian dan pengembangan masyarakat di wilayahnya masing-masing.
Program yang familiar dengan logo burung merpati ini adalah program yang tidak lepas dari seluruh aktivitas kepramukaan dan dari Kwartir Gerakan Pramuka. Di Indonesia program Messengers of Peace telah melaksanakan beragam program, termasuk juga mencapai prestasi 4 (empat) orang penerima Messengers of Peace Hero pada 2013, 2016, 2017, dan 2021.
Untuk masa 2022 hingga 2025, program Messengers of Peace di Indonesia akan menjalankan kembali beragam program yang melibatkan peran aktif kwartir daerah dan para Pramuka di seluruh Indonesia. Termasuk di dalamnya pendanaan proyek sosial para Pramuka.
Selain sebagai bentuk implementasi program WOSM, program Messengers of Peace juga sejalan dengan Dasa Karya Gerakan Pramuka kesepuluh yaitu Pramuka berwawasan dan gerakan global. Untuk mencapai hal ini, program Messengers of Peace akan dikembangkan dengan inovasi, sehingga tidak hanya berdampak bagi masyarakat namun pula berdampak bagi citra positif Gerakan Pramuka di tingkat lokal, nasional, dan internasional.
***
Pusinfo Kwarnas