Alam (nature) harus menjadi sumber belajar utama para pandu, kata Baden-Powell. Bahwa kegiatan utama kepanduan ada pada alam terbuka, juga dengan itu harusnya para pandu memiliki kesadaran menjaga alam—yang sehari-hari berkontak dengan mereka. Pesan itu tertulis dalam halaman pembuka World Scout Environment Programme (WSEP) Activities & Factsheets (2009).
WSEP sekarang telah berganti bentuk menjadi Earth Tribe Initiative. Tepatnya hari ini, 5 Juni pada peringatan World Environment Day (WED), menjadi ulang tahun Earth Tribe, yang dirilis 2020 lalu. Perubahan bentuk WSEP menjadi Earth Tribe yang telah dirumuskan sejak dua tahun sebelumnya itu melengkapi aneka program dan inisiatif dalam Better World Framework (BWF) milik WOSM.
Earth Tribe atau Suku Bumi, secara filosofi hendak menyampaikan makna pada suku (tribe). Pertama, anggota suku selalu saling membantu untuk menemukan dan mencapai keunikan dan tujuan anggotanya. Kedua, sebuah suku dapat terus bertahan dengan usaha kolektif para anggotanya. Ketiga, hingga hari ini pun kelompok suku, atau indigenous people merupakan masyarakat yang paling terkoneksi dengan alam.
Selain secara filosofis yang menunjukkan symbolic framework (kiasan dasar) dalam the Scout method (metode kepramukaan), transformasi Earth Tribe juga merupakan perapian skema. Ada tiga tantangan hasil penjenamaan ulang (rebranding) ini: Scouts Go Solar untuk inovasi energi bersih, Tide Turners Plastic untuk penjaga ekosistem dari sampah (plastik), dan Champions for Nature untuk pahlawan peduli biodiversitas.
Masing-masing tantangan berisi path (tapak) untuk mendapatkan badge-nya dan menjadi bagian dari Earth Tribe. Tapak dimulai dari be aware atau kesadaran, lalu pandu dituntut untuk cooperate dengan individu tau pihak lain dalam meneruskan kesadarannya. Terakhir, act atau aksi menjadi tapak terakhir dengan membuat proyek atau beradvokasi mengenai tantangan yang dijalani.
Earth Tribe, sebagai bagian dari Better World Framework, kemudian juga terintegrasi dengan Scouts for SDGs, di mana tiap tantangan maupun path berkaitan dengan SDGs. SDG poin 13 atau Climate Action masuk ke dalam ketiga tantangan. Sedangkan poin lainnya, yaitu 2, 6, 7, 11, 12, 14, dan 15 ada di satu atau dua tantangan.
Earth Tribe Implementation Manual, dokumen panduan mengenai Earth Tribe Initiative bisa didapat di sini. Beberapa panduan lainnya ada di laman khusus Earth Tribe, atau juga dapat mendapatkan informasi dan berbagi di grup Facebook-nya. Jika ada project yang berkaitan dengan aksi lingkungan tentunya bisa diunggah di Scouts for SDGs Hub.
Pada ulang tahun Earth Tribe yang ke-2 sendiri, apa artinya bagi pandu juga lingkungan hidup? Transformasi jenama bisa jadi adaptasi relevan pada isu lingkungan hidup aktual, tetapi kita bersama tentu memahami bagaimana keterkaitan senantiasa antara pandu dan alam. Tidak terkait, tetapi juga kepeduliannya. Mungkin di Gerakan Pramuka ada Dharma ke-2 pada cinta alam.
Kesadaran cinta alam pada World Environment Day hanya momentum pengingat ulang, akan tanggung jawab sehari-hari dan senantiasa. Mungkin sesuai dengan tema WED tahun ini, #OnlyOneEarth, kita bisa disatukan oleh kesadaran satu bumi Dan para bagian dari Suku Bumi tersebut, akan menjaganya bersama.
Abiyyi Yahya Hakim | Pemangku Adat Racana Gadjah Mada (Pramuka UGM), seorang Pramuka Garuda (Penegak), anggota ATAS #8824, anggota Indonesia Scout Journalist, mahasiswa Antropologi Budaya UGM.
Kak untuk panduan earth tribe ini bisa kita dapat dimana