Pramuka.id – Rahma Salsabila Sopiyana selaku PJ Giat Perlombaan Pengembangan Produk Obat Herbal, mengatakan bahwasanya perlombaan ini merupakan satu utusan dan setiap utusan itu terdiri dari 3 orang.
Mereka dalam perlombaan ini itu harus menyajikan obat-obatan yang sudah dibawa dari rumah, lalu setelah itu dimasak di lokasi perlombaan. Adapun teknis dari perlombaan ini terutama dalam penilaian terdiri dari : (1) kemanfaatan nya untuk apa (2) Kebersihan dari bahan-bahan yang dibawa dan dimasak (3) Inovasi dan kreativitasnya.
Untuk obat-obatan nya sendiri itu diberikan kebebasan segimana kesanggupan dari mereka dalam membuat obat. Dan nanti setelah nya dikreasikan secara masing-masing.
Antusiasme dari peserta terhadap perlombaan ini sangat banyak, walaupun tidak sesuai dengan target yang menargetkan 22 putra dan 22 putri. Tetapi ketika perlombaan hanya 17 putra dan 17 putri.
Selanjutnya, mengenai penilaian itu dinilai sesuai dengan Juknis yang ada dan telah dibagikan sebelumnya. Jika ada yang tidak sesuai dengan apa yang ada dalam juknis maka akan ada pengurangan nilai dari dewan juri.
Pewarta : Muhammad Zaldy Zulfikar