PRAMUKA.ID — Hari ini, Sabtu (17/09/2022), Pramuka Penggalang di Gugusdepan Pangkalan SDN Kawungluwuk, Cijeruk, kabupaten Bogor melaksanakan latihan rutin dengan materi tentang Kode Kehormatan.
Latihan diikuti oleh 70 peserta dengan dibimbing oleh Kak Aim Karim selaku pembina di pangkalan tersebut. Latihan kali ini pun dihadiri oleh Kak Hj. Yeni, S.Pd selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugusdepan (Ka Mabigus) SD Negeri Kawungluwuk.
Latihan diawali dengan upacara pembukaan yang dilaksanakan di lapangan SDN Kawungluwuk. Dalam upacara tersebut, Kak Aim Karim sebagai pembina upacara memberikan penjelasan singkat kepada seluruh peserta, bahwa sebagai anggota Pramuka harus tetap memegang teguh Kode Kehormatannya.
“Tri Satya dan Dasa Dharma merupakan janji atau ikrar dan norma yang harus diterapkan oleh setiap anggota Pramuka dalam kehidupan sehari-hari,” jelas Kak Aim.
Setelah upacara pembukaan, latihan dilanjutkan dengan pemaparan isi Kode Kehormatan. Kak Aim secara klasikal terlebih dahulu memberikan penjelasan isi Trisatya.
Salah seorang Penggalang ditugaskan untuk membacakan Tri Satya di depan peserta lain. Salah satu isi Tri Satya adalah “Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan mengamalkan Pancasila”.
“Dari janji pertama tersebut kita diwajibkan untuk menunaikan kewajiban kita sebagai umat beragama, melaksanakan kewajiban sebagai warga negara yang baik dan mengamalkan Pancasila sebagai dasar negara,” jelas Kak Aim.
Latihan selalu dibarengi dengan beberapa kreativitas, di antaranya kreativitas tepuk tangan. Setelah penyampaian materi, Kak Aim memberi komando tepuk semangat untuk seluruh peserta. Selama latihan, para peserta terlihat selalu bergembira, karena giat kepramukaan dirasakan tidak membosankan.