PRAMUKA.ID – Lokakarya Kehumasaan Pramuka yang diselenggarakan oleh Kwartir Nasional resmi dibuka pada Sabtu (30/10/21) dibuka oleh Waka Kwarnas/Ketua Komisi Kehumasaan dan Informatika Kak Berthold D.H Sinaulan,S.S.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan publikasi dan informasi dari tiap daerah, diikuti oleh Waka Humas Kwarda, Pusinfo Daerah, Dewan Kerja Nasional, dan Dewan Kerja Daerah seluruh Indonesia.
“Dasa Karya menjadi salah satu hal penting khususnya dalam bidang Kepramukaan yang tertera pada point ke 3, maka dari itu Loka Karya Kehumasaan dapat menjadi peningkatan kekuatan kehumasaan Gerakan Pramuka untuk mengelola Pusat Informasi di tiap daerah”, ujar ka Kwarnas dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kak Berthold.
Kak Berthold secara pribadi juga menyampaikan bahwa anggota pramuka harus memaksimalkan tagar #setiappramukaadalahpewarta untuk menjadi garda terdepan dalam mencegah tersebarnya berita hoax.
Dengan sedang dirancangnya Jukran Orta Pusinfo dapat menjadi pedoman bagi organisaai Pusinfo Kwarda dan Kwarcab seluruh Indonesia.
Kegiatan ini dilaksanakan secara daring dan luring berpusat di Gedung Pusdiklatnas, Taman Wiladatika, Cibubur hingga 31 Oktober 2021.
***
Teks: Kak Revina
Foto: Kak Siswanto