Warta Pramuka
Selasa, 27 Januari 2026
  • Home
  • Warta Pramuka
  • Warta Foto
  • Warta Video
  • Opini
  • Tautan
    • WOSM
    • SDGs
    • PRAMUKA.OR.ID
  • Radio
  • Scouts for SDGs
  • Buletin
No Result
View All Result
  • Home
  • Warta Pramuka
  • Warta Foto
  • Warta Video
  • Opini
  • Tautan
    • WOSM
    • SDGs
    • PRAMUKA.OR.ID
  • Radio
  • Scouts for SDGs
  • Buletin
No Result
View All Result
Warta Pramuka
No Result
View All Result

Sekjen Kwarnas Terima Penghargaan Bintang Semangat Rimba Emas dari Persekutuan Pengakap Malaysia

Fabio Yehezkiel Lasut
Minggu, 22 Des 2024
/ Kwarnas
Telah dibaca 7672 Kali
Sekjen Kwarnas Terima Penghargaan Bintang Semangat Rimba Emas dari Persekutuan Pengakap Malaysia
Share on FacebookShare on Twitter

PRAMUKA.ID – Sekretaris Jenderal Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Kak Mayjen TNI (Purn.) Dr. Bachtiar Utomo, menerima penghargaan Bintang Semangat Rimba Emas dari Persekutuan Pengakap Malaysia pada Minggu (22/12/2024). Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Pengakap Negara Malaysia, Mayjen Prof. Dr. Dato Mohd. Zin bin Bidin, dalam upacara yang disaksikan oleh Ketua Parlemen Malaysia, Tan Sri Dato’ Johari Abdul.

Selain Kak Bachtiar Utomo, Persekutuan Pengakap Malaysia juga memberikan penghargaan yang sama kepada Sekretaris Jenderal International Union of Muslim Scouts (IUMS), Dr. Zuhair Ghunaim.

BACA JUGA

Binawasa Fokus Tingkatkan Mutu Pembina dan Sertifikasi Tenaga Pendidik Kepramukaan di 2026

Binawasa Fokus Tingkatkan Mutu Pembina dan Sertifikasi Tenaga Pendidik Kepramukaan di 2026

Kwarnas Dorong Penguatan Sakoma dan Saka Lewat Evaluasi serta Penyempurnaan Program Nasional

Kwarnas Dorong Penguatan Sakoma dan Saka Lewat Evaluasi serta Penyempurnaan Program Nasional

Penyerahan penghargaan berlangsung bersamaan dengan pembukaan Jambore Nasional Malaysia Tahun 2024 dan 8th IUMS Peace Jamboree, yang diresmikan oleh Tan Sri Johari Abdul atas nama Pemerintah Malaysia.

Dalam kesempatan itu, Kak Bachtiar Utomo juga memberikan Tanda Penghargaan Gerakan Pramuka berupa Lencana Melati kepada Mayjen Prof. Dr. Dato Mohd. Zin bin Bidin dan Haji Nasaruddin Haji Shamsuddin, Ketua Pesuruhjaya Pengakap Negara Malaysia.

Bintang Semangat Rimba Emas dikenal sebagai salah satu penghargaan tertinggi dalam Persekutuan Pengakap Malaysia. Penghargaan ini diberikan kepada individu yang memiliki dedikasi dan kontribusi besar bagi pengembangan gerakan kepanduan.

“Penghargaan ini menjadi simbol eratnya hubungan persaudaraan antara Gerakan Pramuka Indonesia dan Persekutuan Pengakap Malaysia. Semoga kerja sama ini terus terjalin demi kemajuan pendidikan karakter generasi muda,” ujar Kak Bachtiar dalam sambutannya.

Acara ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kolaborasi antara organisasi kepanduan di tingkat regional dan internasional.

Penulis: PusdatinKN/Kiel

Sebelumnya

Ketua Kwarnas Lepas Kontingen Pramuka ke Jambore Malaysia dan IUMS Peace Jambore 2024

Sesudahnya

Dewan Kerja Nasional dan Forum GenRe Rayakan Hari Ibu di Bundaran HI

Warta Terkait

Binawasa Fokus Tingkatkan Mutu Pembina dan Sertifikasi Tenaga Pendidik Kepramukaan di 2026
Kwarnas

Binawasa Fokus Tingkatkan Mutu Pembina dan Sertifikasi Tenaga Pendidik Kepramukaan di 2026

Kwarnas Dorong Penguatan Sakoma dan Saka Lewat Evaluasi serta Penyempurnaan Program Nasional
Kwarnas

Kwarnas Dorong Penguatan Sakoma dan Saka Lewat Evaluasi serta Penyempurnaan Program Nasional

Rapat Paripurna Andalan Nasional 2026: Teguhkan Transformasi Gerakan Pramuka yang Relevan dan Adaptif
Kwarnas

Pembukaan Rapat Paripurna Andalan Nasional Tahun 2026

Pramuka Peduli Sumbar Bagikan Kurma
Kwarnas

Pramuka Peduli Sumbar Bagikan Kurma

Camp Harapan 4 – Langkahan
Kwarnas

Camp Harapan 4 – Langkahan

Puskornas Pramuka Peduli Hadir di Aceh Tamiang
Kwarnas

Puskornas Pramuka Peduli Hadir di Aceh Tamiang

Next Post
Dewan Kerja Nasional dan Forum GenRe Rayakan Hari Ibu di Bundaran HI

Dewan Kerja Nasional dan Forum GenRe Rayakan Hari Ibu di Bundaran HI

Kwarnas Gerakan Pramuka Berangkatkan 224 Peserta Jambore Nasional Malaysia

Kwarnas Gerakan Pramuka Berangkatkan 224 Peserta Jambore Nasional Malaysia

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WartaTerbaru

Kwarnas Dorong Penguatan Sakoma dan Saka Lewat Evaluasi serta Penyempurnaan Program Nasional

Kwarnas Dorong Penguatan Sakoma dan Saka Lewat Evaluasi serta Penyempurnaan Program Nasional

Terima Anggota Baru, Pimpinan Saka POM Belitung Tekankan Manfaat Nyata bagi Masyarakat

Terima Anggota Baru, Pimpinan Saka POM Belitung Tekankan Manfaat Nyata bagi Masyarakat

Gugusdepan MTsN 6 Tabalong Laksanakan LT I, 166 Penggalang Siap Berkompetisi

Gugusdepan MTsN 6 Tabalong Laksanakan LT I, 166 Penggalang Siap Berkompetisi

Semangat dan Kebersamaan Gerakan Pramuka Pangkalan MTsN 6 Tabalong Mengawali Latihan Rutin Kepramukaan Mingguan di Semester Genap

Semangat dan Kebersamaan Gerakan Pramuka Pangkalan MTsN 6 Tabalong Mengawali Latihan Rutin Kepramukaan Mingguan di Semester Genap

Satu Tahun Rintisan Saka Patriot Kwarcab Kota Tangerang Satya Bhakti untuk Masyarakat, Bangsa dan Negara

Satu Tahun Rintisan Saka Patriot Kwarcab Kota Tangerang Satya Bhakti untuk Masyarakat, Bangsa dan Negara

Opini Kakak

Refleksi Hari Guru Nasional 2025
Kwarda

Refleksi Hari Guru Nasional 2025

Menguatkan Martabat Guru di Era Perubahan
Kwarda

Menguatkan Martabat Guru di Era Perubahan

8 Pokok-Pokok Pemikiran Baden Powell tentang Hidup, Anak Muda, Pramuka, dan Dunia
Opini

8 Pokok-Pokok Pemikiran Baden Powell tentang Hidup, Anak Muda, Pramuka, dan Dunia

Evolusi Korps Pelatih Menjadi Tim Pelatih pada Pusdiklatcab
Opini

Evolusi Korps Pelatih Menjadi Tim Pelatih pada Pusdiklatcab

Warta Pramuka

PRAMUKA.ID merupakan laman khusus Warta Gerakan Pramuka yang dikelola oleh Kwartir Nasional untuk mempublikasikan informasi dari seluruh anggota Gerakan Pramuka. #SetiapPramukaAdalahPewarta

  • Kebijakan Privasi
  • Warta Pramuka

© 2024 Warta Gerakan Pramuka

No Result
View All Result
  • Home
  • Warta Pramuka
  • Warta Foto
  • Warta Video
  • Opini
  • Tautan
    • WOSM
    • SDGs
    • PRAMUKA.OR.ID
  • Radio
  • Scouts for SDGs
  • Buletin

© 2024 Warta Gerakan Pramuka