PRAMUKA.ID – Tapaktuan, Aceh Selatan. Perkemahan Giat Prestasi Penegak Kwartir Cabang Aceh Selatan diselengarakan di Bumi Perkemahan Sekretariat Pramuka Taman Putri Naga Tapaktuan, Rabu (23/10/2024).
Kegiatan Perkemahan Giat Prestasi Penegak Se Kwarcab Aceh Selatan diikuti oleh Gudep SMA/SMK/MA yang berada di Kabupaten Aceh Selatan. Nantinya perserta Giat Prestasi Penegak ini akan mengikuti lomba di antaranya:
Kegiatan Perlombaan :
ADM Sangga
Baris Berbaris Tongkat
Pionering
Kompas
Story Telling
Penegak Tangguh
Scouting Rally
4K
Camp Terbaik
Karnaval
Kegiatan Sosialisasi :
Sosialisasi Bahaya Narkoba
. Kegiatan Hiburan :
Pentas Seni
Flaying Fox
Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Selatan Annadwi, S. Pd, MM dan juga dihadiri oleh Camat Tapaktuan, Danramil Kota Tapaktuan, Perwakilan BNNK Aceh Selatan. serta Para Andalan Cabang dan Pembina Gugus Depan Dalam wilayah Kabupaten Aceh Selatan
Dalam sambutannya,Annadwi, S. Pd, MM Pramuka adalah kegiatan pembentukan karakter dan sesuai Projek Nasional yaitu : Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
( P5 ) Beliau juga berharap kegiatan ini dapat membentuk Tunas-tunas muda Aceh Selatan.
“Selamat dan sukses atas penyelenggaraan kegiatan ini, Semoga kegiatan Perkemahan Giat Prestasi Penegak Se Kwarcab Aceh Selatan Tahun 2024 dapat berjalan lancar dan menghasilkan pramuka hebat dan tangguh dan berharap agar ke depan momentum ini bisa mendukung program pemerintah dalam membentuk kader muda Indonesia,” ungkapnya.
Sementara itu Cut Bang Reza Muhazie Ketua Panitia Giat Prestasi Penegak 2024 menyebut kegiatan Perkemahan Giat Prestasi Penegak ini sangat penting untuk generasi muda di era modern ditengah arus globalisasi.
“Saya berikan apresiasi yang sangat tinggi kepada adek-adek Penegak yang mengikuti Perkemahan Giat Prestasidan saya berikan semangat yang kepada adik-adik dalam melaksanakan setiap kegiatan,” ucapnya.
“Kegiatan ini sangat penting terutama dalam konteks generasi muda di era modern ditengah arus globalisasi yang membawa berbagai tantangan, maka perlu membekali generasi muda dengan nilai-nilai yang kuat dalam aspek spritual dan sosial, Giat Prestasi Penegak ini adalah giat lomba dan juga salah satu wadah yang efektif untuk membentuk karakter muda yang tangguh dan memiliki kepedulian terhadap masyarakat.” tutupnya.
Indonesia Scout Jurnalist (IJS) #01 Aceh
Reporter: #0168 Mukhtasir
Editor: #0114 Syairul Basni, SKM
Editor: Pusdatin Kwarnas