PRAMUKA.ID — Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kabupaten Bogor mengadakan rapat paripurna andalan cabang di gedung Graha Pandu Pada Senin, (26/12/2022).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kak Agus Ridho selaku ketua Kwarcab. Rapat ini membahas evaluasi pelaksanaan program kerja tahun 2022 dan rangcangan program kerja untuk tahun 2023.
Tahun 2022 merupakan pertengahan dari masa bakti Kwarcab Kabupaten Bogor periode 2020-2025. Pada awal-awal tahun kepengurusan, kwarcab Bogor dihadapkan dengan situasi pandemi sehingga kegiatan-kegiatan kepramukaan banyak yang tidak bisa dilaksanakan.
Namun pada masa pandemi kwarcab Bogor melaksanakan kegiatan-kegiatan yang sifatnya membantu pemerintah dalam upaya penanganan pandemi.
Kak Agus Ridho selaku ketua kwarcab Kabupaten Bogor mengungkapkan bahwa program kerja kwartir Cabang ditahun 2022 sudah banyak tercapai. Selanjutnya dirinya berharap agar seluruh pengurus dapat konsisten menjalan program kerja yang akan dilaksanakan pada tahun 2023.
Program kerja yang dilaksanakan harus bisa memenuhi indikator yang ada di program pasti hebat kwarcab Bogor dan juga indikator Kwartir Cabang tergiat.
“Diakhir tahun 2022 ini sudah banyak program kerja yang dilakukan tentunya tahun depan harus lebih baik lagi dalam rangka menuntaskan ketercapaian dari program pasti hebat dan pencapaian kwartir Cabang tergiat sesuai dengan indikatornya,” ungkap Kak Agus.
Lebih lanjut kak Agus mengungkapkan bahwa untuk 2023 program kwarcab Bogor akan memprioritaskan pencapaian 10.000 pramuka garuda dimana program tersebut ada dibawah kordinasi Waka kwarcab bidang pembinaan anggota muda.
Selain itu juga yang akan menjadi skala prioritas pada tahun 2023 adalah bidang pembinaan anggota dewasa dimana hal ini agar bisa meningkatkan capaian 15.000 pembina pramuka lulusan mahir diakhir kepengurusan nanti.
“Dalam rangka meningkatkan progres pencapaian 10.000 pramuka garuda dan 15.000 pembina mahir lulusan kursus, maka program bidang bina muda dan bidang bina wasa akan menjadi skala prioritas di tahun 2023.
Perlu diketahui dalam rapat paripurna ini diikuti oleh para waka kwarcab, sekretaris, bendahara, para andalan cabang, Pusdiklatcab, Puslitbangcab, Pusinfo, DKC dan Satgiat Protokol serta staff kwarcab.
Hasil dari rapat pariputna ini akan menjadi bahan untuk rapat kerja Cabang yang akan dilaksanakan pada 28 Desember 2022 mendatang.