PRAMUKA.ID — Untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan para pelatih di Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Pontianak – Kwartir Daerah (Kwarda) Kalimantan Barat diselenggarakan upgrading, Minggu (19/02/2023).
Ketua Kwarcab Pontianak Kak Dr. Firdaus Zar’in, S.Pd., M.Si. membuka secara resmi kegiatan upgrading korps pelatih yang dipandang perlu penyegaran kembali kemampuan dan keterampilan para pelatih yang hampir 2 tahun tidak aktif karena pandemi covid.
Harapan Ketua kwarcab ke depannya, para pelatih lebih menguasai materi yang akan disampaikan kepada calon pembina sebab calon pembina adalah para tenaga profesi (guru, perawat, polri, dll) sesuai dengan hasil kesepakatan bersama Kwarcab Pontianak terkait untuk pengembangan Gerakan Pramuka.
Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kepramukaan tingkat Cabang (Ka Pusdiklatcab) Kak Drs. Ade Zulkarnaen mengatakan, kegiatan ini sangatlah penting dilakukan dimana sebagai sarana silahturahmi para pelatih yang sudah lama tidak bertemu dikarenakan pandemi beberapa tahun lalu.
Juga sebagai pemanasan para pelatih akan ilmu yang dikuasai untuk ditingkatkan lagi. Ke depannya para pelatih di kota Pontianak diharapkan dapat membagi ilmu kepada calon pembina yang akan kita buat dalam bentuk kursus mahir dan kursus orientasi kepada pengurus Pramuka.