PRAMUKA.ID – Namanya Rahma Meilani Nurfadillah, salah satu Pramuka Penegak dari Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Jonggol, Sanggar Bakti MAN 3 Bogor yang baru saja dilantik menjadi Pramuka Penegak Garuda pada hari Minggu, 18 September 2022 secara langsung oleh Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Bogor.
Kegiatan Tapakan Pramuka Garuda ia impikan sejak bergabung di Ambalan Cut Meutia gugusdepan 15-132 Sanggar Bakti MAN 3 Cibinong, yang merupakan awal proses dirinya untuk menjadi Pramuka Penegak Garuda.
Dari sanggar Bakti MAN 3 Bogor, Rahma, begitu sapaan akrabnya, tidak sendiri, ada 7 teman yang mengikuti kegiatan Tapakan Pramuka Garuda.
Setiap tahapan proses yang kita lalui semua terasa ringan karena kami menjalaninya secara bersama-sama. Salah satunya adalah pembuatan Portofolio Pramuka Garuda.
“Ini adalah proses yang sangat terasa dan cukup melelahkan,” kenangnya.
Rahma dan rekan-rekannya harus mengimbangi antara penyusunan Portofolio dengan Proses pembelajaran yang baru selesai di sore hari. Pada tahap ini kita sangat diuji dalam memanejemen waktu, tenaga, fikiran, dan tentunya keuangan.
Akan tetapi, dari semua tahapan ini dapat menghasilkan kami sebagai Pramuka Penegak Garuda yang dapat mengepakkan sayap di lingkungan masyarakat dan menjadi suri tauladan bagi anggota Pramuka di Kwarran Jonggol. Semoga dari cerita ini dapat memotivasi anggota Pramuka dari setiap golongan untuk menjadi Pramuka Garuda.