Warta Pramuka
Kamis, 27 November 2025
  • Home
  • Warta Pramuka
  • Warta Foto
  • Warta Video
  • Opini
  • Tautan
    • WOSM
    • SDGs
    • PRAMUKA.OR.ID
  • Radio
  • Scouts for SDGs
  • Buletin
No Result
View All Result
  • Home
  • Warta Pramuka
  • Warta Foto
  • Warta Video
  • Opini
  • Tautan
    • WOSM
    • SDGs
    • PRAMUKA.OR.ID
  • Radio
  • Scouts for SDGs
  • Buletin
No Result
View All Result
Warta Pramuka
No Result
View All Result

Ini Harapan Kwarda Riau pada Mabigus 14-001 dan 14-002 UIN Sultan Syarif Kasim Riau Usai Dilantik

PUSDATIN
Rabu, 14 Des 2022
/ Gudep
Telah dibaca 936 Kali
Ini Harapan Kwarda Riau pada Mabigus 14-001 dan 14-002 UIN Sultan Syarif Kasim Riau Usai Dilantik

Foto : Kak Irwan Yuliadi

Share on FacebookShare on Twitter

PRAMUKA.ID — Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Riau diwakili Sekretaris Kak Indra Irianto menghadiri dan memberikan sambutan pada Pelantikan Majelis Pembimbing dan Pengurus Gugusdepan 14-001 dan 14-002 pangkalan Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim (Suska) Riau masa bakti 2021-2023 di aula Rektorat lantai 5, Selasa (13/12/2022).

Kak Indra menyampaikan ucapan selamat kepada Majelis Pembimbing dan Pengurus Gugusdepan 14-001 dan 14-002 masa bakti 2021-2023 yang telah dilantik.

BACA JUGA

Gudep SMAN 1 Tomohon Gelar “Kemah Ma’esa Esaan Ne Budaya”

Pramuka MTsN 6 Tabalong Gelar Edukasi Penanganan Kebakaran Bersama UPBS Damkar Jaro

Pramuka MTsN 6 Tabalong Gelar Edukasi Penanganan Kebakaran Bersama UPBS Damkar Jaro

“Atas nama Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Riau, saya mengucapkan selamat kepada pengurus yang baru saja dilantik, dengan harapan tugas dan fungsi Majelis Pembimbing yaitu memberikan dorongan moril, materil dan finansial kepada Gudep UIN Suska Riau dapat berjalan dengan baik dan lancar,” kata Kak Santos panggilan akrabnya.

Pihaknya berharap kegiatan-kegiatan kepramukaan di UIN Suska Riau dapat berkembang dan berjalan baik, sejalan dengan tugas dan fungsi Majelis Pembimbing sebagaimana diatur dalam UU RI Nomor : 12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka dan Petunjuk Penyelenggaraan yang mengatur peran dan tugas Majelis Pembimbing.

Dalam kesempatan ini Kak Indra mengingatkan bahwa Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka adalah suatu badan dalam Gerakan Pramuka yang memberi bimbingan, bantuan moril, organisatoris, material dan finansial kepada Kwartir Nasional, Kwartir Daerah, Kwartir Cabang, Kwartir Ranting, dan Gugus Depan Gerakan Pramuka.

“Perlu kami sampaikan dan tekankan, bahwa Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka dalam melaksanakan fungsi bimbingan, bantuan moril, organisatoris, materiil dan finansiil kepada Kwartir sesuai kebutuhan jajarannya, wajib melaksanakan koordinasi secara periodik dengan jajarannya masing-masing, hal ini agar pembinaan dan pengembangan Gerakan Pramuka berjalan maksimal,” tegasnya.

Foto : Kak Irwan Yuliadi

Kepada Rektor UIN Suska Riau selaku Ketua Mabigus, Kak Indra menitipkan harapan untuk terus membantu dan membimbing Gudep, sehingga proses kegiatan pendidikan Kepramukaan di UIN Suska Riau dapat terus berjalan dengan baik.

“Sehingga anak-anak, kaum muda harapan bangsa ini dapat mandiri dan berakhlak, serta mempunyai jiwa dan karakter serta semangat yang tinggi dalam meraih cita-citanya,” harapnya.

Diketahui Ketua Kwartir Cabang Kota Pekanbaru Kak Masykur Tarmizi telah melantik Mabigus 14-001 dan 14-002 yang diketuai oleh Kak Prof. Dr. Khairunnas, M.Ag berdasarkan Surat Keputusan Kwarcab Kota Pekanbaru nomor 75 tahun 2021 sedangkan Pengurus Gugusdepan 14-001 dan 14-002 dilantik oleh Ketua Mabigus berdasarkan Surat Keputusan Kwarcab Kota Pekanbaru nomor 76 tahun 2021.

*
Pewarta : Irwan Yuliadi, Humas Kwarda Riau

Kata Kunci: gudep pertigugusdepankwarcab kota pekanbarukwarda riaupramukauin suska
Sebelumnya

Lantik Mabigus 14-001 dan 14-002 UIN Sultan Syarif Kasim Riau, Ini Pesan Ketua Kwarcab Kota Pekanbaru

Sesudahnya

Pengembaraan Wira Dhaksinarga XXXII Kwarcab Gunungkidul Dimulai, Ratusan Peserta Diberangkatkan Wakil Ka Mabicab

Warta Terkait

Gudep

Gudep SMAN 1 Tomohon Gelar “Kemah Ma’esa Esaan Ne Budaya”

Pramuka MTsN 6 Tabalong Gelar Edukasi Penanganan Kebakaran Bersama UPBS Damkar Jaro
Gudep

Pramuka MTsN 6 Tabalong Gelar Edukasi Penanganan Kebakaran Bersama UPBS Damkar Jaro

Pangkalan SD Negeri 4 Rempoah Baturraden Gelar Pelantikan Pramuka Siaga Mula dan Siaga Bantu
Gudep

Pangkalan SD Negeri 4 Rempoah Baturraden Gelar Pelantikan Pramuka Siaga Mula dan Siaga Bantu

Kolaborasi Pramuka SD QITA dan HIMASITA Menanam Toga sebagai Edukasi Kesehatan Bersama
Gudep

Kolaborasi Pramuka SD QITA dan HIMASITA Menanam Toga sebagai Edukasi Kesehatan Bersama

Bukan Sekadar Simpul: Pionering Mini, Tantangan Efisiensi dan Daya Cipta Pramuka Ambalan Tomau, Bone
Gudep

Bukan Sekadar Simpul: Pionering Mini, Tantangan Efisiensi dan Daya Cipta Pramuka Ambalan Tomau, Bone

SMK Citra Bangsa Mandiri Purwokerto Gelar Scout Skill Competition
Gudep

SMK Citra Bangsa Mandiri Purwokerto Gelar Scout Skill Competition

Next Post
Pengembaraan Wira Dhaksinarga XXXII Kwarcab Gunungkidul Dimulai, Ratusan Peserta Diberangkatkan Wakil Ka Mabicab

Pengembaraan Wira Dhaksinarga XXXII Kwarcab Gunungkidul Dimulai, Ratusan Peserta Diberangkatkan Wakil Ka Mabicab

Video – Lokasi KBN Nasional 2022

Video - Lokasi KBN Nasional 2022

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WartaTerbaru

Ketua Kwarnas Apresiasi Edukasi Saka di SAKAFEST DKI Jakarta 2025

Ketua Kwarnas Apresiasi Edukasi Saka di SAKAFEST DKI Jakarta 2025

Kak Rano Karno Resmi Buka SAKAFEST DKI Jakarta 2025, ‘Go Global, Local Pride!’

Kak Rano Karno Resmi Buka SAKAFEST DKI Jakarta 2025, ‘Go Global, Local Pride!’

Saka Wanabakti Sumut Tanam Ratusan Mangrove Peringati Hari Menanam Pohon Indonesia

Saka Wanabakti Sumut Tanam Ratusan Mangrove Peringati Hari Menanam Pohon Indonesia

Refleksi Hari Guru Nasional 2025

Refleksi Hari Guru Nasional 2025

Satukan Visi dalam Rakor, Raih Ilmu di Kandang Kelinci: Potret Semangat Kekeluargaan Saka Tarunabumi Patimpeng

Satukan Visi dalam Rakor, Raih Ilmu di Kandang Kelinci: Potret Semangat Kekeluargaan Saka Tarunabumi Patimpeng

Opini Kakak

Refleksi Hari Guru Nasional 2025
Kwarda

Refleksi Hari Guru Nasional 2025

Menguatkan Martabat Guru di Era Perubahan
Kwarda

Menguatkan Martabat Guru di Era Perubahan

8 Pokok-Pokok Pemikiran Baden Powell tentang Hidup, Anak Muda, Pramuka, dan Dunia
Opini

8 Pokok-Pokok Pemikiran Baden Powell tentang Hidup, Anak Muda, Pramuka, dan Dunia

Evolusi Korps Pelatih Menjadi Tim Pelatih pada Pusdiklatcab
Opini

Evolusi Korps Pelatih Menjadi Tim Pelatih pada Pusdiklatcab

Warta Pramuka

PRAMUKA.ID merupakan laman khusus Warta Gerakan Pramuka yang dikelola oleh Kwartir Nasional untuk mempublikasikan informasi dari seluruh anggota Gerakan Pramuka. #SetiapPramukaAdalahPewarta

  • Kebijakan Privasi
  • Warta Pramuka

© 2024 Warta Gerakan Pramuka

No Result
View All Result
  • Home
  • Warta Pramuka
  • Warta Foto
  • Warta Video
  • Opini
  • Tautan
    • WOSM
    • SDGs
    • PRAMUKA.OR.ID
  • Radio
  • Scouts for SDGs
  • Buletin

© 2024 Warta Gerakan Pramuka