PRAMUKA.ID – Kwartir Cabang Grobogan Minggu, 4 Agustus 2024 laksanakan Seleksi Petugas Upacara yang bertempat di Gedung DPRD Kabupaten Grobogan yang diikuti oleh perwakilan dari Kwartir Ranting yang ada di Grobogan.
Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 09.00 s.d 13.30 WIB dan diawali dengan Acara Pembukaan. Seleksi dimulai dengan pengukuran tinggi badan, baris berbaris, protokol, UUD 1945, dan pemilihan pemimpin upacara serta pembacaan doa. Upacara penutupan yang disertai dengan pembacaan hasil seleksi dilaksanakan setelah peserta melaksanakan tahap-tahapannya. Sejumlah 15 peserta terpilih, yang selanjutnya akan menjadi Petugas Upacara Hari Pramuka 14 Agustus 2024.
“Saya merasa sangat senang dan berkesan pada kegiatan ini, karena saya bisa terpilih menjadi petugas upacara hari pramuka tahun ini, saya juga mendapatkan berbagai teman baru dari berbagai kwarran yang ada di Grobogan” Ucap dari salah satu peserta yang terpilih dari Kwartir Ranting Gubug.
Penulis: Nurul Lailil Hidayati Duta Humas Kwarcab Grobogan
Editor: Pusdatin Kwarnas