PURWOKERTO – Hujan deras disertai angin kencang dan petir melanda wilayah perkotaan Purwokerto, Sabtu (10/4/2021). Akibatnya salah satu atap gunungan Pasar Manis Purwokerto runtuh
Ketua Pramuka Peduli Kwarcab Gerakan Pramuka Banyumas Heriana Ady Candra mendapatkan laporan bahwa peristiwa robohnya atap tersebut sekitar pukul 15.45 WIB. Pihaknya bersama relawan Tagana Kabupaten Banyumas langsung mendatangi Pasar Manis untuk melakukan tindakan yang diperlukan.
Menurutnya runtuhnya sebagian atap sempat membuat panik pedagang yang masih berada di Pasar Manis. Beruntungnya tidak ada korban atas peristiwa itu.
“Begitu mendengar kejadian, kami langsung meluncur dan langsung melakukan evakuasi di Pasar Manis,” jelasnya.
Bupati Banyumas, Achmad Husein pun tak kalah cepat setelah mendengar kejadian tersebut, ia langsung terjun ke Pasar Manis untuk memastikan kerusakan yang diakibatkan angin kencang. Ia memerintahkan pengelola pasar untuk menutup sementara atap yang roboh.
“Paling sementara ditutup terpal dulu. Soalnya paling tidak untuk atap sekitar dua minggu nanti baru diperbaiki,” jelasnya.
Dalam medsos pribadinya Facebook dan Instagram Bupati Banyumas Achmad Husein mengucapkan terima kasih kepada Pramuka Peduli dan Tagana yang dengan cepat dan sigap mengevakuasi reruntuhan atap.
“Pasar manis terkena angin besar (puting beliung) gunungan sebelah timur jebol /bolong. Tagana dan Pramuka Peduli yang dipimpin Sdr Ace, sigap beresi dengan cepat. Trimakasih Tagana Pramuka. SALAM PRAMUKA !!!,” tulisannya. (SD)
Teks : Parsito
Foto : Dok Pramuli Banyumas