PRAMUKA.ID, Cibubur- Hari ini, Selasa, 20 November 2024 kegiatan rotasi wisata edukasi dimulai kembali. Wisata Edukasi merupakan salah satu kegiatan yang banyak diminati oleh peserta KPMN (Kemah Pramuka Madrasah Nasional) Tahun 2024, dengan titik tujuan yang akan di kunjungi diantaranya Monumen Nasional, Masjid Istiqlal, Gereja Katedral, Kwartir Nasional dan Perpustakaan Nasional.
Pemberangkatan peserta KPMN 2024 hari ke 2 giat Wisata Edukasi dilepas oleh Kak Rio Ashadi selaku Sekretaris Pelaksana KPMN 2024 di depan Taman Lalu Lintas Buperta Cibubur.
Kak Rio biasa disapa menyampaikan dan mengingatkan bahwa peserta harus disiplin atas waktu yang sudah disepakati, menjaga nama baik almamater sebagai cerminan dari siswa madrasah dan semua orang yang mengikuti kegiatan wisata dalam suasana yang aman dan nyaman.
Hadir dalam Pelepasan Giat Wisata Edukasi hari ke 2, Kak.Nurdin ketua seksi wisata edukasi, Kak Yuyung Ketua bidang kegiatan, kak Harianto, staf kegiatan KPMN 2024
Kegiatan Kemah Pramuka Madrasah Nasional (KPMN) 2024 diaksanakan dari 17-22 November 2024 di Kempa 2, 3 dan 4 Bumi Perkemahan Pramuka Cibubur Jakarta Timur.
Pewarta : Haerudin, Tim Humas KPMN 2024
Editor:
HumasKN / @ap