PRAMUKA.ID – Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Sumatera Utara menggelar upacara memperingati Hari Pramuka ke 63 Tahun 2024, Sabtu (31/8/2024), di Lapangan Astaka Dispora Sumut, Jalan Williem Iskandar Medan.
Acara ini diikuti tiga ribu anggota Pramuka dari Kwartir Cabang Kota Medan, Deliserdang, Kota Binjai dan Langkat. Hadir juga pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka se Sumatera Utara.
Dalam sambutan tertulis Pj Gubernur Sumut, Dr Drs Agus Fatoni MSi, dibacakan Staff Ahli Gubernur Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan Pemrov Sumut Ir Muhammad Armand Effendy Pohan Msi, mengatakan, selaku Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Utara, mengucapkan terimakasih sekaligus memberikan apresiasi atas komitmen dan kebersamaan dalam membangun bangsa dengan penuh dedikasi, untuk memberikan kompetensi kepanduan yang baik dalam upaya pembinaan dan pengembangan Gerakan Pramuka agar generasi muda memiliki kepribadian dan karakter yang baik, tangguh dan berdaya saing.
Dikatakan, perigatan Hari Pramuka yang ke 63 tahun ini, adalah momentum yang mengingatkan untuk memperkokoh persaudaraan dan perjuangan, dalam melahirkan pemimpin masa depan yang cerdas, baik secara mental, intelektual dan spiritual.
Peringatan Hari Pramuka tahun ini bertemakan “Pramuka Berjiwa Pancasila, Menjaga NKRI,” yang merupakan sebuah panggilan tentang pentingnya nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Pancasila sebagai dasar negara.
“Pancasila bukan hanya sekadar semboyan tetapi merupakan pedoman hidup yang harus kita terjemahkan dalam tindakan nyata dalam keseharian sebagai warga negara dan anggota Pramuka,” ujar Pj Gubernur.
Sebagai generasi penerus bangsa, lanjut Pj Gubsu, memiliki tanggungjawab besar untuk menjaga dan memperkuat NKRI. “Dalam semangat Pancasila kita harus menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan, keadilan dan kemanusiaan,”.
Diharapkan, semua anggota Pramuka untuk senantiasa menggelorakan semangat bela negara dan semangat nasionalisme untuk membangun komitmen kebangsaan saat ini.Berkomitmen untuk bersatu, bahu membahu dan bekerja dengan pemerintah serta masyarakat secara umum untuk memberikan kontribusi yang konkret dan positif pada pembangunan yang dilakukan bersama pemerintah.
“Termasuk dalam berpartisipasi dan memberikan kontribusi pada pelaksanaan Pekan Olah Raga Nasional ke XXI tahun 2024 di Aceh dan Sumut, untu dapat bersama-sama menjadi tuan rumah yang baik untuk mencapai target suksesnya penyelenggaraan, sukses prestasi hingga sukses adminitrasi,” tutup Pj Gubernur.
Acara dihadiri Ketua Kwarda Sumut H Nurdin Lubis SH MM dan seluruh unsur pengurus Kwarda Sumut, pemgusus Kwarcab se Sumut.
Acara diawali dengan laporan Ketua Panitia Pelaksana, OK Zulkarnaen.
Pewarta: Selamet (Kwarda Sumatera Utara)
Editor: Pusdatin Kwarnas