PRAMUKA.ID — Pramuka SMPN 1 Batang Tuaka mengadakan Perkemahan Jum’at Sabtu Minggu (Perjusami) pada tanggal 3-5 Maret 2023.
Kegiatan yang diikuti oleh 32 Pramuka Penggalang ini dibuka langsung oleh ketua Kwartir Ranting Batang Tuaka, dan dilaksanakan serentak dengan Perkemahan Sehari (Persari) dengan peserta Pramuka Siaga dari beberapa Gugus Depan Se-Kecamatan Batang Tuaka.
Tim ORARI Goes to School sebagai utusan dari ORARI Lokal Indragiri Hilir menjadi pemateri dalam kegiatan ini. Perkemahan ini bertujuan untuk mengenalkan Teknologi Radio Amatir kepada Pramuka sebagai pengetahuan dasar.
Kegiatan utama difokuskan pada materi dalam ruangan dengan mempelajari dasar komunikasi, dilanjutkan dengan praktek langsung cara laporan dalam hiking menggunakan radio amatir. Para peserta mengikuti seluruh kegiatan dengan sangat antusias, meskipun hujan sempat turun di awal kegiatan hiking.
KAMABIGUS SMPN 1 Batang Tuaka, Kak Ibnu Syaakir menyampaikan apresiasinya dan berharap agar kegiatan ini dapat menjadi tolak ukur dan ajang ujicoba.
“Kegiatan kolaborasi perdana antara SMPN 1 Batang Tuaka bersama ORARI Lokal INHIL ini kita jadikan sebagai ujicoba, nantinya kita akan buat kegiatan yang lebih besar lagi dengan memanfaatkan teknologi radio dan keterampilan komunikasi berbekal dari pengalaman dan hasil evaluasi hari ini” tutup Kak Ibnu.