PRAMUKA.ID – Dengan mengusung tema “Sambut Nawasena dengan Hasra”, SMA Ma’arif NU Karanganyar menggelar kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan. Jum’at – Sabtu, 18 – 19 Juli 2025 di lingkungan sekolah dan sekitarnya. Sambut Nawasena dengan Hasra ini sendiri bermakna menyambut masa depan dengan kebahgaiaan.
257 peserta mengikuti kegiatan yang bertujuan untuk menyambut peserta didik baru serta sebagai langkah awal dalam proses pembinaan Pramuka Penegak SMA Ma’arif NU Karanganyar ini. Mereka merupakan siswa siswi kelas X yang berasal dari berbagai SMP / MTs di wilayah kecamatan Karanganyar dan sekitarnya.
Kegiatan PTA ini juga menjadi momentum penyambutan bagi Pramuka Penggalang yang akan nantinya akan menjadi Pramuka Penegak. Serta untuk memperkenalkan kehidupan ambalan dan nilai-nilai kepramukaan tingkat penegak di SMA Ma’arif NU Karanganyar.
Pembina Pramuka putra ambalan Sultan Hasanudin Kak Hasan Afandi selaku pembina putra Ambalan Sultan Hasanuddin mempunyai pesan,beliau menyampaikan bahwa PTA merupakan langkah awal untuk membentuk karakter penegak yang tangguh dan berintegritas.
“Kegiatan ini bukan sekadar formalitas, tetapi bagian penting dalam membangun karakter dan jiwa kepemimpinan kalian sebagai Pramuka Penegak. Sambut masa depan kalian dengan bahagia dan penuh semangat,” ujarnya.
Selama dua hari pelaksanaan, peserta mengikuti berbagai kegiatan edukatif dan inspiratif dalam bentuk pos materi, diskusi, permainan, dan kegiatan kebersamaan. Yang meliputi pengenalan Ambalan dan Struktur Dewan Ambalan, materi Kepramukaan Penegak dan Kode Kehormatan, penjelajahan dan pos tantangan. Ada juga upacara api unggun persaudaraan dan Pentas Seni, permainan kekompakan dan team building serta simbolis penerimaan tamu ambalan.
Suasana malam hari menjadi semakin syahdu saat seluruh peserta berkumpul dalam acara api unggun, menyalakan semangat dalam gelap malam, sambil menyanyikan lagu-lagu Pramuka dengan iringan cahaya yang hangat. Momen ini menjadi simbol penyatuan jiwa seluruh peserta dalam satu keluarga besar Ambalan.
Seluruh rangkaian kegiatan dikoordinasikan oleh Dewan Ambalan yang juga berperan sebagai panitia pelaksana. Hal ini menjadi kesempatan emas bagi para penegak kelas XI dan XII untuk mempraktikkan kepemimpinan, tanggung jawab, dan kerja sama tim.
Menurut salah satu peserta, kak Muhammad Naufal menyampaikan bahwa ia merasa sangat diterima di pangkalan SMA Ma’arif NU Karanganyar.
“Kegiatannya seru dan banyak pelajaran yang bisa saya ambil, terutama soal kekompakan dan arti kebersamaan.” Ucapnya.
Pada hari kedua, peserta mengikuti prosesi penerimaan tamu ambalan yang menandai resmi diterimanya seluruh peserta sebagai keluarga besar ambalan Sultan Hasanuddin dan Tjut Nyak Dhie SMA Ma’arif NU Karanganyar.
Melalui kegiatan ini, harapannya peserta mampu menumbuhkan semangat berorganisasi serta mampu menjadi pribadi yang mandiri dan bertanggung jawab.
“Dengan semangat Sambut Nawasena dengan Hasra, PTA 2025 bukan sekadar seremoni. Melainkan titik awal untuk menciptakan generasi Pramuka Penegak yang siap menatap masa depan dengan bahagia, semangat, dan harapan yang tinggi.” Pungkas kak Hasan.
Pewarta: Anjar (Kwarcab Purbalingga)