BANYUMAS.- Reka Jurnalistik Racana Soedirman menyelenggarakan Pelatihan Jurnalistik angkatan 2, Minggu (20/6) secara daring melalui platform Google Meet. Tema kegiatan “Fotografi, Videografi, dan Desain Grafis”.
Rizky Millynia Yanuar Ketua Dewan Putri Racana Soedirman mengatakan pelatihan ini adalah lanjutan dari pelatihan pertama yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan anggota dalam bidang jurnalistik, pers, fotografi, videografi, hingga desain grafis.
“Pemateri pada pelatihan kali ini adalah Kak Syafik Nur Prasetyo dari DKC Banyumas dan Kak Djazuli Isman Dani dari Racana Soedirman,” katanya
Milly mengatakan bahwa perkembangan teknologi digital yang semakin pesat saat ini tentu dibutuhkan keahlian dalam bidang digital terutama fotografi, videografi, dan desain grafis.
“Diharapkan melalui pelatihan ini mampu menghasilkan output yang bermanfaat di kehidupan sehari-hari dan mampu menjalin hubungan baik dengan racana sahabat se-Barlingmascakeb,” katanya.
Milly menambahkan selain dihadiri oleh anggota Racana Soedirman, pelatihan kali ini diikuti pula oleh peserta dari Racana Sahabat di wilayah Barlingmascakeb diantaranya Racana UIN Saifudin Zuhri Purwokerto, Racana IT Telkom Purwokerto, Racana UNU Purwokerto, Racana UNTIDAR, Racana UNWIKU, Racana Universitas Pancasakti Tegal, Racana Unwidha Klaten dan lainnya.
“Selain itu juga dihadiri pula oleh DKR serta UKM sahabat di Universitas Jenderal Soedirman,” tambahnya. (Sd.pusinfo.KN)
*
*
*
Teks : Egi Bachtiar
Foto : Racana Soedirman