PRAMUKA.ID – Jakarta, 14 Januari 2026, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka secara resmi mengumumkan hasil seleksi Pergantian Antar Waktu (PAW) Dewan Kerja Nasional (DKN) Masa Bakti 2023–2028. Pengumuman ini menjadi penanda lahirnya energi baru dalam barisan kepemimpinan kaum muda Pramuka tingkat nasional.
Proses seleksi PAW DKN telah dilaksanakan secara komprehensif melalui dua tahapan, yakni seleksi daring pada 27–28 Desember 2025 dan seleksi luring pada 6–8 Januari 2026 di Taman Rekreasi Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur. Seluruh rangkaian seleksi dirancang untuk menguji kapasitas, karakter, kepemimpinan, serta kemampuan kolaborasi para peserta sebagai calon pemimpin muda Gerakan Pramuka.
Berdasarkan keputusan yang ditetapkan, sebanyak lima orang peserta dinyatakan lulus seleksi dan selanjutnya akan mengemban amanah sebagai anggota Dewan Kerja Nasional Masa Bakti 2023–2028, yaitu:
- Bima Wahyu Freditiyan (Jawa Timur)
- Dwi Lani Kiranti (Jambi)
- Nabhan Palar Pastha (DKI Jakarta)
- Nurhadijah (Sulawesi Selatan)
- Taftazani Ramadhan (DKI Jakarta)
Terpilihnya kelima peserta ini menjadi bukti bahwa proses kaderisasi di Gerakan Pramuka terus berjalan secara terbuka, objektif, dan berorientasi pada kualitas. Mereka diharapkan mampu membawa semangat pembaruan, gagasan progresif, serta kontribusi nyata dalam mendukung peran strategis Dewan Kerja Nasional sebagai wadah pengabdian dan pengembangan kepemimpinan generasi muda.
Lebih dari sekadar hasil seleksi, pengumuman ini juga menjadi pesan motivasi bagi seluruh Pramuka Penegak dan Pandega di Indonesia bahwa setiap proses, usaha, dan dedikasi yang dilakukan dengan sungguh-sungguh akan menemukan jalannya. Semangat belajar, keberanian mengambil peran, dan komitmen untuk mengabdi adalah kunci utama dalam perjalanan kepemimpinan.
Dengan semangat Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan, Dewan Kerja Nasional terus melangkah bersama generasi muda Pramuka untuk membangun Gerakan Pramuka yang adaptif, kolaboratif, dan berdampak bagi bangsa dan negara.
Penulis : Riris Hafiza

















