KAB. BOGOR – Gerakan Pramuka kwartir Ranting (Kwarran) Citeureup mengadakan rapat koordinasi (Rakoor) Pembina se-kwartir ranting pada Kamis, (01/09/2022).
Pada Rapat Kali ini dihadiri oleh 20 pengurus kwarran Citeureup serta 87 pembina gugusdepan di kwarran Citeureup yang sangat antusias dan bersemangat. Rapat koordinasi ini berjalan dengan kondusif tanpa ada hambatan apapun.
“Pada intinya harus menanamkan rasa kebersamaan, kekeluargaan dan kekompakan dalam suatu roda organisasi sehingga ada kenyamanan didalam suatu organisasi tersebut,” ujar Kak Achmad Ridwan selaku andalan kerjasama dan prasarana.
Kemudian, lanjut Kak Achmad, Gerakan Pramuka harus masuk kedalam kurikulum yang sifatnya wajib karena gerakan pramuka dapat menumbuhkan karakter sebagai cikal bakal tunas-tunas bangsa yang memang siap menghadapi di era digitalisasi sehingga gerakan pramuka mampu berkolaborasi dengan perkembangan dan kemajuan teknologi.
“Selain itu peran serta ketua Mabigus atau pembina di sanggar bakti sekolah masing-masing bisa berjalan dengan baik,” imbuhnya.
Para pembina kwarran citeureup sangat aktif sehingga mengalami peningkatan yang sangat baik. Agenda utama dalam rakoor ini adalah tapakan Pramuka garuda, penjelasan Jamran dann Pesta siaga yang semuanya akan dilaksanakan pada bulan September 2022.