BANYUASIN – Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Banyuasin gelar Pengujian dan Penilaian Pencapaian Pramuka Garuda Golongan Penggalang dan Penegak Tahun 2021. Acara berlangsung di Sekretariat Kwarcab Gerakan Pramuka Banyuasin, Selasa (27/7/2021).
Kegiatan diawali dengan validasi dan verifikasi berkas persyaratan Pramuka Garuda. Pengujian yang dilaksanakan untuk Pramuka Penggalang Garuda meliputi:
1. Dapat membuat Hasta Karya sekurang-kurangnya 6 (enam) macam.
2. Dapat mengoperasikan Komputer, Teknologi Informasi minimal Internet.
3. Dapat berkomunikasi menggunakan Bahasa Internasional
Sementara penjujian yang dilaksanakan Pramuka Penegak Garuda, meliputi:
1. Tergabung dam Satuan Karya Pramuka dan mampu mengaplikasikan keterampilan Satuan Karya Pramuka
2. Dapat mengoperasikan Komputer dan memanfaatkan Teknologi Informasi Internet
3. Secara aktif memggunakan salah satu Bahasa Internasional
4. Mampu menampilkan kecakapan di bidang seni budaya, olahraga, ilmu pengetahuan dan teknologi didepan umum.
Pengujian dan Penilaian Pencapaian Pramuka Garuda Golongan Penggalang dan Penegak ini merupakan salah satu Program Kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Banyuasin Tahun 2021.
Langkah ini untuk mencetak dan memberikan penghargaan kepada Anggota Gerakan Pramuka golongan Penggalang dan Pramuka Penegak sebagai dorongan dan motivasi untuk mencapai suatu prestasi dalam kegiatan yang dilaksanakan.
Turut hadir dalam kegiatan yang dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat itu Sekretaris Kwarcab, Kak Latip, S.Sos, Bendahara Kwarcab, Kak Dra. Martini Yulia, M.Sc, Tim Penguji dan Peserta Seleksi Pramuka Garuda. (Sd.pusinfo.KN)
*
*
*
Teks dan foto: Deni, Wakil Sekretaris Kwarcab Banyuasin