JAKARTA – Menteri Agama Nasaruddin Umar menghadiri kegiatan Kemah Pramuka Madrasah Nasional pada Selasa, 18 November 2024. Didampingi Sekretaris Jenderal Kwartir Nasional Mayjen TNI (Purn) Bachtiar Utomo, Nasaruddin Umar dalam jumpa pers menyebut Pramuka adalah tradisi positif yang harus dipertahankan.
Untuk itu, Nasaruddin akan mewajibkan kegiatan Pramuka di seluruh lembaga pendidikan di bawah nauangan Kementerian Agama. Lembaga pendidikan itu meliputi madrasah hingga pondok pesantren (Ponpes).
Nasaruddin mengatakan, para Pramuka dari madrasah akan menjadi pewaris para perintis bangsa Indonesia.
“Mari kita menganggap kegiatan kepanduan kepermukaan ini sebagai bagian dari cinta tanah air, dan Insyaallah kita berharap bangsa Indonesia ke depan akan tetap jaya dan cerdas,” ujar Nasaruddin di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur.
Diungkap Nasaruddin bahwa sebagian Ponpes sudah mewajibkan kegiatan Pramuka tanpa perlu diarahkan. Bahkan beberapa pihak Ponpes, kata Nasaruddin, sudah menyediakan pakaian seragam Pramuka. Sehingga kata dia, kepesantrenan dan kepramukaan menjadi bagian yang tak terpisahkan satu sama lain. Sebagai informasi, kegiatan Kemah Pramuka Madrasah Nasional berlangsung 16 hingga 22 November 2024. (*)
Sumber : www.kilat.com
JAKARTA – Menteri Agama Nasaruddin Umar menghadiri kegiatan Kemah Pramuka Madrasah Nasional pada Selasa, 18 November 2024. Didampingi Sekretaris Jenderal Kwartir Nasional Mayjen TNI (Purn) Bachtiar Utomo, Nasaruddin Umar dalam jumpa pers menyebut Pramuka adalah tradisi positif yang harus dipertahankan.
Untuk itu, Nasaruddin akan mewajibkan kegiatan Pramuka di seluruh lembaga pendidikan di bawah nauangan Kementerian Agama. Lembaga pendidikan itu meliputi madrasah hingga pondok pesantren (Ponpes).
Nasaruddin mengatakan, para Pramuka dari madrasah akan menjadi pewaris para perintis bangsa Indonesia.
“Mari kita menganggap kegiatan kepanduan kepermukaan ini sebagai bagian dari cinta tanah air, dan Insyaallah kita berharap bangsa Indonesia ke depan akan tetap jaya dan cerdas,” ujar Nasaruddin di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur.
Diungkap Nasaruddin bahwa sebagian Ponpes sudah mewajibkan kegiatan Pramuka tanpa perlu diarahkan. Bahkan beberapa pihak Ponpes, kata Nasaruddin, sudah menyediakan pakaian seragam Pramuka. Sehingga kata dia, kepesantrenan dan kepramukaan menjadi bagian yang tak terpisahkan satu sama lain. Sebagai informasi, kegiatan Kemah Pramuka Madrasah Nasional berlangsung 16 hingga 22 November 2024. (*)
Sumber : www.kilat.com
Sumber: https://produksi.ayosatu.id