PRAMUKA.ID — Kwartir Ranting (kwarran) Gerakan Pramuka Jonggol Kabupaten Bogor mengadakan Rapat kerja (Raker) di Aula Kecamatan pada Jumat (17/03/2023).
Kegiatan ini diikuti oleh para pembina gugusdepan dan Mabigus se-Kwarran Jonggol. Turut hadir Para waka Mabiran dan ketua K3S Kecamatan Jonggol. Kegiatan ini dibuka oleh Camat Jonggol selaku Ketua Mabiran.
Dalam sambutannya Kak Andri Rahman selaku Ketua Mabiran Jonggol berharap semua peserta dalam rapat kerja ini bisa aktif dalam pembahasan program yang akan dilaksanakan oleh Kwarran Jonggol di tahun 2023. Selaku ketua Mabiran akan tentunya akan mendukung tiap program yang akan dilaksanakan oleh Kwarran Jonggol.
“Hari ini kita rumuskan program apa saja yang akan dilakukan di tahun 2023 jadi saya harapkan semua pihak bisa terlibat dalam Raker ini. Saya akan dukung kegiatan Pramuka di Kwarran Jonggol,” ungkap Kak Andri.
Selanjutnya kak Andri mengajak seluruh pembina dan mabigus untuk dapat berperan serta untuk mendukung pembinaan generasi muda melalui gerakan Pramuka. Setiap potensi yang ada di gugusdepan harus dimaksimalkan terutama untuk mendukung peningkatan pencapaian pramuka garuda.
“Saya mengajak para ketua Mabigus dan pembina untuk mendukung kegiatan Pramuka yang di Kwarran Jonggol. Potensi yang ada harus dimaksimalkan terutama untuk mendukung rasio ideal antara pembina dengan gugusdepan dan pencapaian pramuka garuda,” sambung Kak Andri.