PRAMUKA.ID — Gerakan Pramuka Pangkalan Pondok Pesantren At Taufiqiyah, Kwartir Ranting Bluto, Kwarcab Sumenep mengadakan kegiatan rekrutmen anggota baru di bumi perkemahan Pantai È Kasoghi, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep.
Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari 1 malam pada tanggal 15 sampai dengan 16 Desember 2022 tersebut diikuti oleh 60 orang peserta dan 20 orang panitia pelaksana.
Bertema “Semangat Pramuka, semangat mengabdi untuk Pondok Tercinta,” kegiatan berlangsung sangat meriah. Berbagai agenda sukses membuat seluruh andika pramuka terhibur dan sangat senang tak terkecuali penunjung yang hadir ke lokasi wisata.
Salah satu kegiatan yang menarik dari rekrutmen ini ialah Out Bound dan Jumpa Tokoh, kegiatan jumpa tokoh sendiri di hadiri oleh beberapa pembina senior yang juga mempunyai andil besar dalam memajukan pramuka di Pondok Pesantren At Taufiqiyah.
“Alhamdulillah kegiatan rekrutmen kali bisa dikatakan sangat sukses dan meriah, beberapa kegiatan yang kami kemas berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan seluruh pembina dan panitia,” ungkap Kak Ripen selaku ketua Gudep PP. At Taufiqiyah.
Sementara itu Kak Rendi, salah satu peserta mengaku sangat senang bisa ambil bagian dari kegiatan ini. Ia merasa bersyukur dan bergembira bisa ikut kegiatan rekrutmen.
“Kegiatan yang paling seru dan menantang ialah outbound, banyak sekali permainan dan tantangan yang harus kami lewati pada kegiatan itu,” ungkapnya.