PRAMUKA.ID – Bulan ramadhan tidak menjadi halangan bagi anggota Gerakan Pramuka untuk meraih pahala. Berkolaborasi dengan Pengurus PGRI Cabang Toroh, Kwarran Toroh menggelar khataman Quran. Kegiatan yang diinisiasi DKR Toroh ini awalnya bertujuan untuk saling mengakrabkan calon pengurus baru. Acara yang diikuti 6 pangkalan Penegak se kecamatan Toroh ini nampaknya menarik perhatian Pengurus PGRI Cabang Toroh, yang juga memiliki kesamaan program kerohanian bersama sama melaksanakan Khotmil Quran.
Kak Kustomo selaku Ketua Kwarran yang juga sekaligus Ketua PGRI Cabang Toroh menyampaikan bahwa khotmil ini diikuti 40 peserta di Aula Korwil Toroh, Minggu 16 Maret 2025 bertepatan dengan malam nuzulul quran. Pihaknya berharap para peserta akan mendapatkan manfaat, terlebih keberkahan bulan suci Ramadhan.
Selain diisi dengan khotmil quran, DKR Toroh juga melaksanakan kegiatan bagi takjil kepada masyarakat di sekitar Kantor Korwil Toroh dan buka bersama calon pengurus DKR Toroh.
Pewarta: Hari (Pusdstin Kwarcab Grobogan)