PRAMUKA.ID – Dalam rangka menyambut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Saka Bhayangkara Polres Sukoharjo menggelar Technical Meeting pada Ahad, 22 Desember 2024. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Rupatama R. Kusnadi Polres Sukoharjo ini bertujuan untuk menyatukan persepsi dan mempersiapkan pelaksanaan Aksi Pramuka Peduli Karya Bakti Natal dan Tahun Baru. Sebanyak 44 peserta yang terdiri dari instruktur, senior, dan anggota Saka Bhayangkara mengikuti kegiatan ini dengan mengenakan seragam pramuka lengkap dan topi saka.
Dalam pertemuan tersebut, dibahas secara rinci mengenai rencana kegiatan, pembagian tugas, serta teknis pelaksanaan di lapangan.
Harapannya, melalui kegiatan ini, Saka Bhayangkara Polres Sukoharjo dapat memberikan kontribusi nyata dalam menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan kondusif selama perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
Pewarta: Dian Wicaksono (Saka Bhayangkara)
Editor: Pusdatin Kwarnas