PRAMUKA ID – Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Buleleng mengandeng Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Buleleng menyiapkan puluhan pembina pramuka melalui Kelompok Kerja Madrasah Ibtida’iyah (KKMI) Kabupaten Buleleng dalam Kursus Pembina Pramuka Mahir Dasar (KMD) Golongan Penggalang.
KMD KKMI Penggalang yang berlangsung di Madrasah Ibtida’iyah Ta’riful Fuad Dusun Berombong, Desa Celukan Bawang Kecamatan Gerokgak, Senin 29 Juli 2024 dibuka Kasi Pendidikan Islam Kemenag Buleleng, Lewa Karma bersama Waka Kwarcab Buleleng Made Astika yang juga Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng.
Waka Kwarcab Bina Muda dan Bina Wasa, Made Astika memberikan apresiasi positif terselenggaranya KMD oleh KKMI secara mandiri dengan melibatkan 42 peserta dari berbagai guru Madrasah Ibtida’iyah di Kabupaten Buleleng.
“Kegiatan yang mandiri didanai swadaya lembaga dan peserta dengan penuh semangat. sebagai salah satu cara untuk menyiapkan kader-kader pembina pramuka yang handal di masa yang akan datang. pramuka yang berpangkalan madrasah ibtidaiyah kementrian agama kabupaten buleleng sebagai salah satu gugus depan yang berpangkalan di Kantor Kementrian agama diharapkan menjadi gugus depan yang aktif dan terus mampu berinovasi dalam mengembangkan kegiatan tidak hanya secara kuantitas tetapi kualitas,” ucap Astika.
Waka Kwarcab Astika juga melihat dinamika generasi muda saat ini begitu kompleks dan menjadi tantangan yang perlu mendapatkan perhatian bersama, salah satu upaya melalui kegiatan pramuka yang diyakini menjadi wadah kreatifitas dan peningkatan akhlak.
“Kegiatan pramuka di semua jenjang diharapkan mampu menjadi jawaban atas semua dinamika yang terjadi. kegiatan kepramukaan yang menarik dan menantang bagi kaum muda sangatlah diperlukan untuk menjadi wadah berkreatifitas tanpa menghilangkan unsur-unsur Pendidikan di dalamnya. hal ini sejalan dengan kurikulum yang diberlakukan di tiap satuan pendidikan yang bermuara pada peningkatan akhlak mulia peserta didik,” ujar Astika.
Hal senada diungkapkan Kasi Pendidikan Islam Kemenag Buleleng, Lewa Karma, dimana Pembina pramuka saat ini sangat dibutuhkan sebagai upaya untuk membentuk karakter anak didik secara khusus pada Madrasah Ibtida’iyah. “Kegiatan pramuka ini menjadi salah satu penilaian yang bisa mengangkat harkat dan martabat generasi dan kegiatan kepramukaan untuk kepentingan pembangunan manusia Indonesia,” sebutnya.
KMD KKMI Penggalang berlangsung hampir sepekan, Minggu – Jumat, 28 Juli – 2 Agustus 2024 dengan berbagai materi dasar kepramukaan maupun berbagai perkembangan pramuka secara nasional. Selain pemberian materi secara teori, kegiatan KMD tersebut juga diwarnai dengan praktek termasuk pemberian tugas-tugas secara khusus.
Pewarta: Ega Cidrawan
Editor: PusdatinKN/hp