PRAMUKA.ID — Gugusdepan pangkalan SD Negeri 1 Togid Kabupaten Bolaang Mongondow Timur menggelar latihan perdana Pramuka Siaga tahun ajaran 2022/2023.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu, 4 Februari 2023 ini diikuti seluruh pramuka baik untuk kelompok usia kelas 1 sampai dengan 3 maupun kelas 4 sampai dengan 6.
Kak Dian Indriani Radjamuda selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugusdepan (Ka Mabigus) dalam sambutannya ketika membuka kegiatan menyampaikan bahwa panas terik yang dirasakan bukan menjadi penghalang, karena pramuka itu seru dan menyenangkan.
“Walaupun panas terik yang kita rasakan saat ini tidak jadi penghalang untuk mengikuti kegiatan kepramukaan. Karna Pramuka itu seru dan menyenangkan kita bisa bernyanyi, bermain games serta belajar materi materi keterampilan kepramukaan,” ujarnya.
Pramuka … pramuka …Praja Muda Karana, We are the best!!! Yes.
Itulah salah satu tepuk semangat pramuka SDN 1 Togid yang dilakukan ketika latihan kali ini. Dalam latihan ini dilakukan juga perkenalan pembina Pramuka.
Diharapkan kegiatan ini dapat membentuk kepribadian dan akhlak yang mulia para generasi muda khususnya di pangkalan SD Negeri 1 Togid.