PRAMUKA.ID – Pramuka Sekolah Menengah Pertama (SMP) Nahdatul Ulama (NU) Palangka Raya berhasil meraih lima trophy juara dalam Lomba Temu Prestasi Pramuka Penggalang (LTP3), di Universitas Palangka Raya.
“Pencapaian tersebut menjadi motivasi dan semangat bagi siswa-siswa kami dalam berkarya dan berprestasi dalam setiap perlombaan,” kata pendamping siswa, Rizki Vitri Ani, kemarin, di Palangka Raya.
Menurut Rizki, LTP3 merupakan kegiatan prestasi kepramukaan untuk Pramuka Penggalang se-Kota Palangka Raya. Bentunya adalah kegiatan inovatif dan kreatif sebagai media pengembangan karakter, kognitif, dan keterampilan.
Kegiatan tersebut diikuti oleh sejumlah SMP yang ada di Kota Palangka Raya, dalam rangka memperingati Dies Natalis Gugus Depan 19-20 Tunjung Nyaho, Universitas Palangka Raya.
“Memang kalau dilihat kemarin persiapan kami untuk berlomba masih belum maksimal. Peserta dipersiapkan dengan waktu yang sangat singkat. Namun alhamdulillah selama kegiatan mereka dapat bertanding dengan maksimal,” jelasnya.
Rizki berharap, agar tim Pramuka SMP NU Palangka Raya selalu kompak dan terus meningkatakan prestasinya. Ia juga berpesan agar tim Pramuka dapat terus belajar menimba pengalaman dalam setiap perlombaan.