PRAMUKA.ID – Gerakan Pramuka SMP Islam An-Nuriyah mengikuti kegiatan Jambore Ranting Leuwisadeng tahun 2022 di Lapangan Cigarung pada tanggal 14 sampai dengan 15 Agustus 2022.
Kegiatan ini bertujuan menambah pengalaman anggota Pramuka SMP Islam an-nuriyah di kegiatan tingkat ranting. Diawali dengan upacara pembukaan dilanjutkan dengan anjangsana untuk mengenal teman-teman baru di Jamran tahun ini.
Selain itu, peserta mendapat materi-materi kepramukaan di antaranya menaksir, pioneeing, sandi, dan di akhiri dengan permainan tradisional sebagai hiburan para peserta.
Kak Ipan Supandi selaku pembina berharap pramuka SMP Islam An-Nuriyah bisa lebih aktif lagi dalam mengikuti kegiatan di kwartir ranting.
“Saya harap lebih aktif lagi ikut kegiatan di kwaran,” ungkap Kak Ipan
Diketahui bahwa Jambore Ranting Leuwisadeng ini diikuti oleh 53 regu dari utusan SD/MI dan SMP/MTs yang ada di Kwartir Ranting Leuwisadeng.