PRAMUKA.ID — Memperingati Hari Lingkungan Hidup Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Sibolga lakukan penanaman Pohan sebanyak 100 bibit di Bumi Perkemahan Panomboman pada Sabtu (3/7/22) sore.
Kegiatan ini di prakarsai oleh Ka. Kwarcab Kota Sibolga Kak. Arya Wirawan Panjaitan S.Pd. Untuk memberikan lingkungan perkemahan yang asri dan sejuk. Juga sebagai bentuk mengurangi global warming.
Pramuka adalah agen perubahan sudah sepatutnya menjadi ujung tombak dalam melakukan hal-hal yang melestarikan dan menjaga bumi kita ini. Selain itu juga anggota Pramuka harus menjadi garda terdepan untuk mengkampanyekan gerakan membuang sampah pada tempatnya dan juga menciptakan lingkungan bersih dan sehat di masyarakat dan lingkungan sekitarnya.
“Kami ucapkan terima kasih kepada bapak Walikota Sibolga
Selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Kota Sibolga. Melalui dinas PKPLH yang telah menyumbangkan 100 bibit Pohon, karena agenda kali ini kwartir cabang gerakan Pramuka melaksanakan penanaman bibit pohon di bumi perkemahan Pramuka Aek Panomboman Sibolga. Kiranya harapan kami dengan adanya penanaman ini,bumi perkemahan ini bisa menjadi sejuk,asri dan teduh. Sesuai aplikasi dan implemantasi darma kedua,cinta alam dan kasih sayang sesama manusia” ucap Arya (panggilan).
Pada kesempatan itu juga Kak Arya di temani oleh beberapa andalan yang berhadir meminta kepada seluruh anggota Pramuka di Indonesia untuk berkontribusi untuk melindungi bumi kita ini agar nantinya anak cucu kita bisa menikmatinya kelak.