BENGKULU — Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Bengkulu Kak Drs.Hamka Sabri, M.Si melantik Kak H. Lismidianto, S.H, M.H., Bupati Kaur sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Kaur masa bakti 2021-2026.
Bertempat di Gedung Serba Guna Padang Tepas Bintuhan Kaur, Sabtu (29/01/2022), turut dilantik pula Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kaur masa bakti 2021-2026 Kak Dr. Drs. Ersan Syafri, M.Si, beserta jajaran mabicab dan pengurus Kwarcab.
Dalam sambutannya, Kak Hamka Sabri menyampaikan harapan agar pengurus yang terpilih dapat menjadi garda terdepan dari setiap situasi untuk membantu pemerintah.
“Gerakan pramuka harus besar, karena ini merupakan organisasi terbesar. Untuk itu kalau mau maju pengurusnya juga harus tersusun dengan baik. Setelah pelantikan ini nanti, pramuka harus mejadi garda terdepan dalam memajukan daerahnya,” tegas kak Hamka Sabri.
Sementara itu Ketua Mabicab Kak H. Lismidianto, S.H.,M.H. dalam sambutannya berharap kepada seluruh pengurus yang baru dilantik benar-benar dapat mendayagunakan seluruh potensi yang dimiliki untuk memajukan Gerakan Pramuka di Kabupaten Kaur.
“Dengan dilantiknya pengurus yang baru ini saya berharap semua dapat merespon positif dan berperan aktif dalam setiap program kepramukaan di kabupaten Kaur, sekaligus mendayagunakan seluruh potensi yang ada di Kwartir Cabang,” tegasnya.
__
Pewarta : Humas Kwarda Bengkulu