PRAMUKA.ID – Pada tanggal 30-31 Agustus 2024, SMA Negeri 10 Manado menggelar perkemahan Pramuka yang menjadi momen bersejarah bagi sekolah tersebut. Perkemahan ini menandai pelantikan Gugus Depan 06.471 – 06.472 SMA Negeri 10 Manado serta peresmian bergabungnya sekolah ini dengan Gerakan Pramuka setelah 29 tahun berdiri.
Upacara pembukaan perkemahan dilaksanakan pada hari Jumat, 30 Agustus 2024, dipimpin langsung oleh Kepala SMA Negeri 10 Manado, Kak Drs. Hermie Marasi, M.Pd. Dalam sambutannya, Kak Hermie Marasi menyampaikan rasa bangga atas pencapaian sekolah yang akhirnya bisa meresmikan Gugus Depan Pramuka. “Setelah 29 tahun berdiri, kita akhirnya bisa bergabung secara resmi dengan Gerakan Pramuka. Saya berharap Pramuka SMA Negeri 10 Manado dapat membentuk generasi muda yang disiplin, tangguh, dan berjiwa sosial tinggi,” ujarnya.
Kegiatan perkemahan ini diisi dengan beberapa agenda penting. Di hari pertama, dilakukan Penerimaan Tamu Ambalan sebagai simbol penerimaan anggota baru Pramuka tingkat Penegak, pengambilan Bantara dan Api Unggun. Di hari kedua, Sabtu, 31 Agustus 2024, dilaksanakan prosesi Pelantikan Penegak Bantara oleh Kak Gery T. Ontorael, S.H., selaku Pembina Pramuka SMA Negeri 10 Manado. “Pelantikan ini bukan hanya simbolis, tetapi merupakan tanggung jawab besar bagi para Penegak Bantara untuk menjadi pemimpin yang berkarakter dan teladan bagi teman-temannya,” tegas Kak Gery.
Kegiatan terpenting dari perkemahan ini adalah pelantikan Gugus Depan 06.471 – 06.472 SMA Negeri 10 Manado, yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 31 Agustus 2024. Kepala sekolah, Kak Drs. Hermie Marasi, M.Pd, dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan oleh Ketua Kwartir Cabang Kota Manado, Kak Drs. Josua P. Pangkerego, MAP.
Prosesi pelantikan berlangsung khidmat dan penuh makna, dihadiri oleh seluruh peserta perkemahan, pengurus Kwartir Cabang dan juga guru-guru bersama staf tata usaha yang juga menjadi Majelis Pembimbing Gugus Depan dan pengurus Gugus Depan. Dalam sambutannya, Kak Josua menyampaikan, “Dengan pelantikan ini, SMA Negeri 10 Manado resmi menjadi bagian dari Gerakan Pramuka. Semoga Pramuka di sekolah ini terus berkembang dan menjadi wadah pembinaan karakter generasi muda di Manado.”
Perkemahan ini diakhiri dengan penutupan oleh Kak Hermie Marasi, yang berharap agar semangat Pramuka dapat terus hidup di lingkungan sekolah. “Saya optimis, dengan bergabungnya kita dalam Gerakan Pramuka, SMA Negeri 10 Manado akan semakin maju, dan siswa-siswi kita akan menjadi pribadi yang tangguh serta siap menghadapi tantangan di masa depan,” pungkasnya.
Dengan resminya pelantikan Gugus Depan ini, SMA Negeri 10 Manado telah menorehkan langkah penting dalam pembentukan karakter generasi muda melalui kegiatan kepramukaan, yang akan menjadi bagian integral dari kehidupan sekolah.
Pewarta : Kak Gery T. Ontorael, S.H
Editor: Pusdatin Kwarnas